Kapolres Bener Meriah Hadiri Pertemuan Bapak Asuh Anak Stunting di Aula Sekdakab Bener Meriah.


 

Redelong-SRI

Kapolres Bener Meriah AKBP Indra Novianto, S.I.K menghadiri rembuk stunting, pertemuan bapak asuh anak stunting (BAAS) Kabupaten Bener Meriah Tahun 2023. Acara tersebut berlangsung di aula Sekdakab Bener Meriah, Kamis 23 Februari 2023.

Rembuk stunting tersebut membahas tentang menurunkan angka anak stunting di wilayah kabupaten Bener Meriah. Dan untuk mengetahui tugas dan tanggung jawab papak asuh anak stunting di wilayah binaan masing-masing.

Dalam keterangan tertulis nya Kasi Humas Polres Bener Meriah Ipda Eriadi mengatakan, Dalam program bapak asuh anak stunting Kapolres Bener Meriah mendapatkan kampung binaan di Kampung Sura Jadi, Jamur Ujung, dan Kampung Jamur Uluh, Kecamatan Wih Pesam Kabupaten Bener Meriah.

Acara tersebut di buka langsung oleh PJ. Bupati Bener Meriah Drs. Haili Yoga, M.Si. dan di hadiri oleh Kapolres Bener Meriah, Forkopimda, Forkopimda plus, sekertaris Daerah, ibu ketua PKK kabupaten kecamatan, ketua IBI, Kordinator Bidan, seluruh Camat, Kapolsek serta Danramil sekabupaten Bener Meriah.

Dalam rembuk tersebut menjelaskan beberapa tugas bapak asuh anak stunting diantaranya, Berkoordinasi dengan lintas sektor terkait bidang perilaku pendamping keluarga dan ketua tim percepatan penurunan stunting tingkat Kampung, melakukan monitoring terhadap kegiatan ukur dan timbang di posyandu menerima laporan dari Reje dan bidan setempat apabila ada balita yang mengalami penurunan berat badan, kemudian mengajak orang tua sasaran untuk mengikuti posyandu dan memberikan pemahaman terhadap orang tua sasaran, memastikan Reje dan Bidan untuk memberikan laporan hasil penimbangan sesuai dengan ketentuan dan jumlah balita di wilayah tersebut, dan memberikan bantuan sesuai dengan hasil koordinasi dengan tim percepatan penurunan stunting (AT.red)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PUJAKETARUB Siap Dukung dan Usung EDI-HASAN Jadi Gubsu dan Wagubsu

Harmaen Terpilih Secara Aklamasi Ketua LPM Medan Labuhan