Ungkap Kasat Razia Narkoba Polres Pelabuhan Belawan: 7 Orang Terbukti Positif Menggunakan Narkoba ini Berita nya
Belawan-SRI
Polres Pelabuhan Belawan kembali menggelar operasi razia narkoba di tempat hiburan malam yang tersebar di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan. Kegiatan yang dilaksanakan pada Sabtu malam, 18 November 2023, tersebut dipimpin oleh Kabag Ops, Kompol Iwan Kurnianto, SH., MH, bersama dengan Kasat Narkoba yang baru, AKP M. Abdi Harahap, SH.
Kasat Narkoba, AKP M. Abdi Harahap, SH., mengungkapkan bahwa operasi razia narkoba merupakan bagian dari upaya pihak kepolisian dalam memberantas peredaran narkoba di wilayah Pelabuhan Belawan. “Kami terus melakukan razia secara berkala untuk menciptakan lingkungan yang aman dan bebas dari peredaran narkoba,” ujarnya.
Seluruh pelaku yang terbukti positif menggunakan narkoba akan menjalani proses hukum sesuai dengan peraturan yang berlaku. Pihak kepolisian juga mengimbau masyarakat untuk tetap mendukung upaya pemberantasan narkoba dengan memberikan informasi kepada pihak berwajib apabila mengetahui adanya aktivitas yang mencurigakan terkait dengan peredaran narkoba.ungkap ke media(.jung,red)
Komentar
Posting Komentar